Rabu, 14 Oktober 2015

Pengertian Data

Salam kenal dan salam sehat buat kita semua. Kali ini saya akan menuliskan pengertian dari Pengertian Data. Materi ini saya dapatkan di bangku kuliah dan saya berharap tulisan ini dapat sedikit membantu untuk para pembaca sekalian.


Data adalah sesuatu yang belum mempunyai  arti bagi penerimanya dan masih memerlukan adanya suatu pengolahan. Data bisa berwujud suatu keadaan, gambar, suara, huruf,  angka,  matematika,  bahasa  ataupun  simbol-simbol  lainnya  yang  bisa  kita gunakan  sebagai  bahan  untuk  melihat  lingkungan,  obyek,  kejadian  ataupun  suatu konsep.

Data  adalah catatan atas kumpulan  fakta. Data merupakan bentuk jamak dari  datum, berasal dari bahasa Latin yang berarti "sesuatu yang diberikan". Dalam  keilmuan  (ilmiah),  fakta  dikumpulkan  untuk  menjadi  data.  Data  kemudian diolah sehingga dapat diutarakan secara jelas dan tepat sehingga dapat dimengerti oleh orang lain  yang  tidak  langsung  mengalaminya  sendiri,  hal  ini  dinamakan  deskripsi.  Pemilahan banyak  data  sesuai  dengan  persamaan  atau  perbedaan  yang  dikandungnya  dinamakan klasifikasi.

Menurut berbagai sumber lain, data dapat juga didefinisikan sebagai berikut:

• Menurut kamus bahasa inggris-indonesia, data berasal dari kata datum yang berarti fakta
• Dari sudut pandang bisnis, data bisnis adalah deskripsi organisasi tentang sesuatu (resources) dan kejadian (transactions) yang terjadi
• Pengertian yang lain menyebutkan bahwa data adalah deskripsi dari suatu kejadian yang kita hadapi.
“Intinya data itu adalah suatu fakta-fakta tertentu sehingga menghasilkan suatu kesimpulan dalam menarik suatu keputusan.”

Informasi merupakan hasil pengolahan dari sebuah model, formasi, organisasi, ataupun  suatu  perubahan  bentuk  dari  data  yang  memiliki  nilai  tertentu,  dan  bisa digunakan untuk menambah pengetahuan bagi yang menerimanya. Informasi  juga  bisa  disebut  sebagai  hasil  pengolahan  ataupun pemrosesan data.

Sekian dulu dan sampai jumpa.


Referensi :

Setiawan, Dodik Aris. Mata kuliah Statistik dan Probabilitas. R1.1 STT STIKMA Internasional Malang, 9 Oktober 2015.

0 komentar:

Posting Komentar